Iklan

Infrastruktur Jalan Menjadi Prioritas Utama Pemkab Pemalang Di Tahun 2023

AKTUAL NUSANTARA
Jumat, 20 Januari 2023, 03.21.00 WIB Last Updated 2023-05-31T21:19:55Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

 


PEMALANG – Menyambut Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke 448, Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat, didampingi oleh Pj Sekda Moh Sidik, Kepala Bappeda Sujarwo, dan Plt Kepala DPUPR Hery Firmantyo.


Mereka menggelar Talk Show/Dialog Interaktif melalui saat siaran langsung di Channel YouTube Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dan LPPL Radio Swara Widuri di Kantor Dinas Wakil Bupati, Pada Kamis (19/01/2023)


Melalui dialog tersebut, Pemkab terus menampung seluruh aspirasi masyarakat tentang harapan serta keinginan mereka untuk Kabupaten Pemalang di tahun 2023.


Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat dalam dialog interaktif itu mengatakan, salah satu prioritas utama program Pemkab Pemalang di 2023 adalah pembenahan infrastruktur.


Khususnya yang dapat berdampak pada sektor perekonomian, pariwisata, dan pendidikan. Serta prioritas selanjutnya yaitu peningkatan pelayanan pada masyarakat dalam urusan pendidikan, kesehatan, administrasi kependudukan, perizinan, ekonomi dan lain sebagainya.


Keseriusan Pemkab Pemalang untuk membenahi infrastruktur, khususnya jalan, akan dibuktikan dengan memaksimalkan APBD yang ada untuk pembangunan Kabupaten Pemalang.


Mansur berharap, upaya itu dapat menumbuhkan multiplier effect (efek berganda, pengaruh meluas yang ditimbulkan oleh suatu kegiatan).


“Dengan kita fokus pada jalan, yang kena (efeknya, red) banyak. Kalo Pak Sidik (Pj Sekda) bilang, multiplier effect. Efeknya berdampak ke mana-mana.


Contohnya soal ekonomi, dengan jalan yang bagus ekonominya pasti lancar. Kenapa? Transportasi barang jadi efisien. Misal kita bicara di bagian selatan, sebagai penghasil sayuran, kentang dan hasil-hasil perkebunan lain, kalau transportasi ke kota sini lancar, biaya transportasinya lebih murah,” paparnya.


Mansur juga menilai, persoalan jalan memang merupakan isu yang selalu muncul di masyarakat, sehingga menurutnya memang pantas menjadi prioritas.


Menurutnya, kondisi jalan yang baik juga dapat meningkatkan kunjungan di sektor pariwisata.


“Kalo jalannya bagus, tempat wisata akan dikunjungi banyak orang. Ekonomi masyarakat di situ juga akan tumbuh, UMKM dan tempat wisatanya itu sendiri juga berkembang.


Jalan itu isu strategis yang harus kita fokuskan, karena masyarakat mendambakan jalan yang bagus.


Sehingga di Pemalang harus ada infrastruktur yang kuat, itu masuk juga dalam misinya (visi RPJMD, red) Kabupaten Pemalang,” terangnya.


Pada 2022, Pemkab Pemalang juga telah memperbaiki infrastruktur jalan di beberapa wilayah. Salah satu masyarakat yang merasakan dampak perbaikan jalan diungkapkan oleh Toto (47) petani Desa Bojongnangka, Kecamatan Pemalang merasa senang jalan di desanya kembali mulus dan tidak berlubang.


Sebelumnya, ia merasakan kesulitan saat membawa traktor ke sawah yang ia garap.


Hal itu dikarenakan jalanan berbatu dan berlubang besar, sehingga menyulitkan masyarakat yang melalui jalan tersebut.


“Jujur dulu saya kesulitan lewat sini, harus menepi-nepi cari bidang jalan yang tidak berlubang. Tapi kalau sudah mulus seperti ini alhamdulillah lancar.


Harapannya jalan di Desa Bojongnangka bisa selalu mulus, jadi kegiatan ekonomi masyarakat berjalan lancar,” tututnya.


Hal serupa juga diungkapkan oleh Tasya (17), pelajar putri yang sempat mengalami kecelakaan kecil waktu melalui jalan yang menjadi satu-satunya akses jalan menuju sekolahnya.


Dengan adanya jalan mulus, saat ini dirinya tidak lagi khawatir jatuh dalam kubangan, terutama saat musim penghujan.


“Dulu saya sempat jatuh waktu melalui akses jalan ini, tapi sekarang sudah tidak takut lagi karena jalannya mulus.


Semoga tetap ada pemeliharaan jalan di sini, karena sering masuk truk pengangkut panen, jadi kemungkinan cepat rusak bila tidak dilakukan perawatan,” terangnya

Komentar

Tampilkan

Terkini